JBN Cibinong – Kelurahan Pabuaran Kecamatan Cibinong telah sukses menyelenggarakan kegiatan pemilihan Ketua LPM periode 2024-2027di Aula kelurahan Pabuaran RW 09, Sabtu 14/12/2024.

Kegiatan ini dihadiri oleh Lurah Pabuaran Rodi Kurniadi ,Babinsa, Bhabinkamtibmas , Ketua RT, Ketua RW , tokoh masyarakat dan Lembaga lainnya yang berada di Kelurahan Pabuaran. Sebanyak 2 kandidat calon 01 Ujang Dadi dan calon 02 Suherman Yusuf, calon ketua LPM telah diusulkan dari ketua Rw ,Rt dan warga, memiliki hak untuk memilih dan dipilih.

Sebelum proses pemilihan Ketua LPM dilaksanakan, Bapak Umar selaku Ketua panitia Pemilihan LPM Periode 2024-2027. Setelah pengitungan melakukan simbolis serah terima laporan pertanggungjawaban LPM periode 2024-2027 kepada pihak Kelurahan Pabuaran KecamatanCibinong.

Kelurahan Pabuaran memiliki 14 RW dan 112 RT ikut pemilihan Ketua LPM Pabuaran.

Hasil akhir pemilihan ditetapkan Bapak Ujang Dadi sebagai Ketua LPMK Periode 2024-2027 Kelurahan Pabuaran. Total suara 135 dengan perolehan 74 suara, selisih 19 suara dari lawannya.

“Alhamdulillah semua berjalan kondusif dan tanpa ekses. Terima kasih kepada seluruh panitia dan stakeholder kelurahan Pabuaran yang sudah menyukseskan pesta demokrasi ini,” ujarnya

Lanjut Ujang, Kami sebagai LPM bertugas menjadi jembatan aspirasi masyarakat khususnya di bidang pembangunan ke Pemerintah Kabupaten Bogor, jelasnya.

Selamat kepada Bapak Ujang Dadi terpilih menjadi ketua LPM kelurahan PabuaranKecamatanCibinong, Mudah mudahan pengurus LPM kedepannya akan lebih baik lagi,harap Pak Lurah Rodi Kurniadi.

LPMK merupakan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Pabuaran, berperan sebagai wadah yang dibentuk atas prakarsa masyarakat sebagai mitra pemerintah kelurahan dalam menampung dan mewujudkan aspirasi kebutuhan demokrasi masyarakat di bidang pembangunan. Diharapkan dengan pemilihan dan penetapan ketua dan kepengurusan LPM yang baru untuk periode 2024-2027 dapat menjalankan peran dan fungsinya serta bersinergi dengan Kelurahan Pabuaran Kecamatan Cibinong,” ungkap Lurah Rodi.(Effendi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here